Piano Clasic atau Pop ???
"Clasic... pop... clasic... pop.." BINGUNG?!
Oke kawan, banyak orang yang bingung dan beberapa dari
mereka sering tanya ke saya “apa sih bedanya piano clasic sama piano pop?” nah
kali ini saya akan jelaskan secara global saja ya...
Pertama piano klasik, pada pembelajaran piano klasik kita
akan mempelajari segala macam lagu gubahan komponis klasi era terdahulu
seperti Mozart, L.W.Beethhoven, J.S.Bach
dll. Di piano klasik ini not yang dipakai atau dipelajari lebih kompleks di
banding piano pop. Namun, visualisasi yang diberikan piano klasik memang lebih
rumit dan kompleks tidak seperti piano pop yan easy listening. Dalam menikmati
dan menghayati lagu-lagu yang dimainkan piano klasik juga tidak mudah, hanya
sedikit orang yang benar-benar tau apa makna dari lagu tersebut. Pano klasik
juga memiliki pembatasan zaman tersendiri.
Selanjutnya, piano pop. Untuk piano pop tidak terlalu sulit,
tapi dibilang gampang juga tidak bisa, karena dalam piano pop semua berbicara
tentang “how to improve”. Kalau tidak berani berfikir kreatif, jangan pernah
menyentuh apa itu piano pop. Dalam piano pop, pianis dituntut untuk memutar
otak membuat aransemen lagu menjadi “lebih”, tidak hanya terpaku pada partitur,
nah! Mungkin disinilah letak perbedaannya yang terlihat menonjol. Karena di
piano pop, we talk about improve, kalau di piano klasik semua tentang
kedisiplinan.
Kalau ada orang nanya “kalau mau les ambil klasik apa pop
ya?”, saran saya mending ambil klasik dulu saja. Kebanyakan pada kursus atau
les piano pop hanya akan diberi materi “bagaimana cara” yang tidak dipakai
ketika kita sedang kursus atau les, tapi akan sangat berguna ketika nanti kita
sudah tidak les atau kursus. Nah, untuk belajar basic, tidaklah mungkin jika
kita langsung ke expert? Piano klasik sangat bagus untuk pemula, selain melatih
jemari agar lebih kompeten, pembelajaran piano klasik dapat membangun emosi
untuk pianis dasar. Tapi jangan khawatir, piano pop juga memiliki alasan untuk
dipilih saat kursus atau les. Yang jelas piano klasik berbicara tentang musik,
sedangkan piano pop bertugas mendatangkan penyanyi yang ingin bermusik dengan
pianis. Begitulah penjelasan sederhananya.
Oke! semoga bermanfaat yaa... :)
Sumber :